Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Oktober, 2017

Penggunaan Gadget yang Baik bagi Siswa SD

Penggunaan Gadget yang Baik bagi Siswa SD Permainan apa yang masih kita ingat ketika kecil? Memanjat pohon, petak umpet, kelereng, gobak sodor, apakah permainan tersebut dapat kita temui sekarang? Ah sekarang kita melihat pemandangan yang monoton,itu-itu saja, anak sekarang lebih asyik dengan gadget daripada keluar rumah bersama anak seusianya untuk bermain lari-larian, keliling kampung, pulang belepotan setelah mandi lumpur. Generasi milenial sudah akrab dengan teknologi dari kecil, sebagaimana kita yang mungkin lebih suka memasak nasi dengan magic com daripada dengan panci dan kompor, atau bahkan kita juga lupa kapan terakhir kali menyalakan pelita yang menerangi dalam kegelapan dengan sumbu minyak. Paling mentok teknologi dalam hal permainan yang kita rasakan adalah bermain tetris pada mesin bernama gembot , mainnya gantian, siapa yang kalah harus rela menyelesaikan permainan. Mesin ini tidak perlu di charge seperti HP android, melainkan menggunakan dua sampai tiga batu bat